Daerah

Petani Probolinggo Sambut Positif Terbentuknya Panja Pupuk DPRD

×

Petani Probolinggo Sambut Positif Terbentuknya Panja Pupuk DPRD

Sebarkan artikel ini
Mohammad Khairi, pemerhati Legislatif DRPD Kabupaten Probolinggo.
Mohammad Khairi, pemerhati Legislatif DRPD Kabupaten Probolinggo.

KABARSEKILAS.COM – Para petani di Kabupaten Probolinggo menyambut baik langkah DPRD Kabupaten Probolinggo yang telah membentuk Panitia Kerja (Panja) Pupuk.

Harapan besar disampaikan oleh sejumlah perwakilan petani agar Panja ini mampu mengurai berbagai permasalahan terkait pupuk, mulai dari mekanisme distribusi hingga penerima subsidi yang lebih tepat sasaran.

“Kami mewakili petani di Kabupaten Probolinggo menyambut baik terbentuknya Panja Pupuk DPRD. Semoga Panja ini dapat mengurai persoalan pupuk dari hulu ke hilir, termasuk mekanisme pendistribusian ke depannya agar sesuai harapan. Baik itu dari sisi harga maupun penerima pupuk subsidi,” ujar M. Khairi, petani asal Paiton, pada Kabarsekilas.com, Rabu 22 Januari 2025.

Baca Juga :  Pemkab Probolinggo Buka Pendaftaran PPPK 2024, Cek Selengkapnya

Khairi menambahkan, pembentukan Panja Pupuk seharusnya dilakukan sejak lama mengingat permasalahan terkait pupuk telah berlangsung cukup lama.

Namun, ia tetap mengapresiasi langkah ini sebagai upaya penyelesaian.

“Lebih baik terlambat daripada tidak sama sekali,” imbuhnya.

Ketua Fraksi PKB Terpilih Sebagai Ketua Panja Pupuk

Sebelumnya diberitakan, Ketua Fraksi PKB DPRD Kabupaten Probolinggo, Muchlis, telah terpilih sebagai Ketua Panja Pupuk dalam rapat paripurna DPRD setempat.

Panja ini akan segera menyusun rencana kerja untuk memetakan langkah-langkah strategis dalam menangani permasalahan pupuk.

Baca Juga :  Anggota DPRD Jatim, Mahdi Cairkan Tunjangan untuk Ratusan Imam Masjid di Probolinggo

“Kami akan menyusun rencana kerja dalam beberapa hari ke depan. Fokusnya mencakup seluruh aspek, mulai dari hulu hingga hilir. Salah satu poin penting yang akan kami bahas adalah sistem penerima pupuk subsidi, baik melalui aplikasi seperti e-Pubers maupun mekanisme lainnya,” jelas Muchlis.

Panja Pupuk juga berencana mengevaluasi sistem pendistribusian pupuk yang ada selama ini serta mencari solusi untuk memastikan harga pupuk tetap terjangkau bagi petani.

Langkah ini diharapkan mampu menjawab keresahan yang selama ini dirasakan oleh petani terkait ketersediaan dan harga pupuk subsidi.

Baca Juga :  Pemkab Probolinggo Salurkan Beras Cadangan Pangan 65 Ton untuk Warga Miskin

Harapan Petani

Petani berharap keberadaan Panja Pupuk dapat memberikan perubahan nyata dalam tata kelola pupuk di Kabupaten Probolinggo.

Mereka juga mendesak agar hasil kerja Panja benar-benar mengakomodasi kebutuhan petani dan menghapus praktik-praktik yang merugikan.

Dengan adanya Panja Pupuk ini, harapan besar disematkan agar solusi konkret dapat segera dihasilkan, sehingga permasalahan pupuk yang berlarut-larut tidak lagi menjadi hambatan dalam mendukung produktivitas pertanian di wilayah Kabupaten Probolinggo. (*)

error: Content is protected !!