KABARSEKILAS.COM – Sebuah bus pariwisata diduga mengalami rem blong hingga menyebabkan kecelakaan di Jalan Imam Bonjol, Kota Batu, pada Rabu (8/1) sekitar pukul 18.00 WIB.
Bus dengan nomor pelat DK, yang berasal dari Bali, dilaporkan menabrak sejumlah kendaraan roda dua dan empat yang melintas di lokasi kejadian.
Kasat Lantas Polres Batu, AKP Kevin Ibrahim, membenarkan peristiwa tersebut.
“Betul, bus plat DK dari Bali. Saat ini petugas sudah berada di TKP. Terkait kronologi masih dalam pengumpulan data,” ujar Kevin kepada awak media.
Petugas Satlantas Polres Batu telah dikerahkan untuk melakukan evakuasi di lokasi kecelakaan.
Selain itu, penyelidikan lebih lanjut tengah dilakukan untuk memastikan penyebab pasti kecelakaan dan jumlah korban yang terlibat. (*)