Peristiwa

Wajah Pelaku Pencuri Beras di Probolinggo Terekam Jelas CCTV

×

Wajah Pelaku Pencuri Beras di Probolinggo Terekam Jelas CCTV

Sebarkan artikel ini
Rekaman Kamera CCTV yang menunjukkan aksi pelaku. /Istimewa
Rekaman Kamera CCTV yang menunjukkan aksi pelaku. /Istimewa

KABARSEKILAS.COM – Sebuah aksi pencurian terjadi di Desa Banjarsawah, Kecamatan Tegalsiwalan, Probolinggo, pada Selasa 5 November 2024 siang.

Dalam kejadian ini, tiga karung beras milik toko yang dikelola oleh Suliana raib digondol pelaku pencurian. Aksi tersebut terekam jelas oleh kamera CCTV yang terpasang di toko.

Suliana, pemilik toko, menceritakan kronologi kejadian pencurian yang berlangsung sekitar pukul 12.45 WIB.

Baca Juga :  Polres Probolinggo Tangkap Ayah Aniaya Anak Balitanya

Pelaku yang datang menggunakan sepeda motor itu terlihat beraksi seorang diri.

Saat kejadian, kondisi toko sedang sepi karena Suliana dan suaminya berada di dalam rumah.

“Pelaku bolak-balik beberapa kali untuk memastikan situasi sekitar sepi sebelum melakukan aksinya,” ujar Suliana.

Setelah merasa yakin aman, pelaku langsung mengangkat tiga karung beras jenis tinta ukuran 3 kg dan meletakkannya di atas motornya.

Baca Juga :  Kapolres Probolinggo Datangi Rumah Balita Korban Kekerasan Sang Ayah

Namun, pelaku sempat kepergok oleh seorang warga sekitar bernama Marto.

Marto mencoba menghentikan aksi pencurian dengan memegang motor pelaku, tetapi pelaku berhasil meloloskan diri dan melarikan diri ke arah utara.

Menurut hasil rekaman CCTV, pelaku tampak dengan sengaja menargetkan toko tersebut, meskipun Suliana mengaku tidak mengenali pelaku yang terekam kamera.

Baca Juga :  Warga Probolinggo Gempar, Ada Mayat Dikamar Kos, Polisi Lakukan Penyelidikan

“Jika dihitung-hitung, kerugian akibat pencurian ini sekitar 200 ribu rupiah. Saya memutuskan untuk tidak melaporkan kejadian ini,” tambahnya.

Kasus ini menjadi perhatian warga sekitar, terutama terkait keamanan lingkungan dan pentingnya waspada terhadap potensi tindak kriminal serupa.

 

error: Content is protected !!