Ekonomi Bisnis

Harga Emas Antam Stabil pada Rp1.514.000 per Gram, Berikut Rinciannya

×

Harga Emas Antam Stabil pada Rp1.514.000 per Gram, Berikut Rinciannya

Sebarkan artikel ini
Ilustrasi Emas Antam
Ilustrasi Emas Antam

KABARSEKILAS.COM – Harga emas batangan PT Aneka Tambang Tbk (Antam) tercatat stabil pada angka Rp1.514.000 per gram pada Senin (21/10/2024), berdasarkan data yang dipantau dari laman resmi Logam Mulia.

Harga tersebut tidak berubah sejak kenaikan sebesar Rp11.000 per gram pada Sabtu (19/10/2024)

Harga jual kembali (buyback) emas Antam juga tidak mengalami perubahan, tetap pada posisi Rp1.364.000 per gram.

Seperti diketahui, harga buyback ini merupakan harga yang ditawarkan Antam untuk membeli kembali emas dari konsumen.

Baca Juga :  Harga Emas Antam Hari Ini

Pajak Penjualan dan Pembelian Emas Batangan

Dalam transaksi penjualan emas batangan, dikenakan potongan pajak sesuai dengan Peraturan Menteri Keuangan (PMK) Nomor 34/PMK.10/2017.

Untuk penjualan kembali emas batangan dengan nominal lebih dari Rp10 juta, dikenakan pajak penghasilan (PPh) 22 sebesar 1,5 persen bagi pemegang Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) dan 3 persen untuk yang tidak memiliki NPWP.

Baca Juga :  Harga Emas Antam Hari Ini Turun

PPh 22 tersebut akan dipotong langsung dari total nilai transaksi buyback.

Sementara itu, dalam transaksi pembelian emas batangan, dikenakan PPh 22 sebesar 0,45 persen untuk pemegang NPWP dan 0,9 persen bagi yang tidak memiliki NPWP.

Setiap pembelian akan disertai dengan bukti potong PPh 22.

Rincian Harga Emas Antam

Berikut adalah daftar harga emas batangan yang tercatat di laman Logam Mulia Antam pada Senin (21/10/2024):

  • Emas 0,5 gram: Rp807.000
  • Emas 1 gram: Rp1.514.000
  • Emas 2 gram: Rp2.968.000
  • Emas 3 gram: Rp4.427.000
  • Emas 5 gram: Rp7.345.000
  • Emas 10 gram: Rp14.635.000
  • Emas 25 gram: Rp36.462.000
  • Emas 50 gram: Rp72.845.000
  • Emas 100 gram: Rp145.612.000
  • Emas 250 gram: Rp363.765.000
  • Emas 500 gram: Rp727.320.000
  • Emas 1.000 gram: Rp1.454.600.000
Baca Juga :  Harga Emas Antam Hari Ini, Ditengah Fluktuasi Pasar Global

Dengan tetap stabilnya harga emas, investor disarankan untuk terus memantau pergerakan harga agar dapat menentukan waktu yang tepat untuk melakukan transaksi.

error: Content is protected !!